Seperti
yang kita ketahui bahwa pada seorang radiografer terkadang harus berhadapan
dengan obat-obatan yang membantu agar menapatkan hasil radiograf yang baik. Dengan
memasukkan bahan-bahan kontras media di dalam tubuh, apakah melalui oral, intra
vena, kateterisai dan atau melalui suntikan secara langsung dengan tujuan untuk
mencapai organ tubuh yang akan diperiksa. Akibat adanya pemasukan kontras media
kedalam tubuh, ada kemungkinan timbulnya gangguan, gangguan-gangguan tersebut
dinamakan sebagai efek samping.
Hal-hal
yang dapat menyebabkan timbulnya efek samping dari penggunaan bahan kontras itu
adalah:
1- Sifat
kimiawi bahan kontras yang digunakan.
Ada
beberapa bahan kontras yang
mempunyai susunan kimiawi tertentu yang
dapat menimbulkan respon biologis penderita,misalnya;
-
Thorotrast
Bahan ini merupakan bahan kontras dari
unsur radioaktif sehingga dapat mengakibatkan bahaya radiasi.
-
Yodium Oil
Bahan ini dapat menimbulkan gangguan
pada sistem peredaran darah.
- - Kondisi
pasien atau penderita
Keadaan pasien
sangat berpengaruh terhadap tingkat toleransi dalam penggunaan bahan kontras
misalnya;
-
Penderita yang alergi
terhadap bahan-bahan tertentu, misalnya; Yudium, bila diberi bahan tersebut,
maka dapat menimbulkan efek samping.
-
Penderita dalam keadaan
sakit tertentu, dimana bahan kontras dapat memberikan atau menimbulkan beban
tambahan.
3- Cara
pemasukan bahan kontras
Dalam penggunaan
bahan kontras, seorang radiolog tentunya harus hati-hati, misalnya dalam
pemberian kontras secara intra vena.
4- Dosis
bahan kontras
Pemberian dosis yang
lebih tinggi memungkinkan timbulnya efek samping yang lebih banyak.
kurang memuaskan...
BalasHapus